Saturday, April 14, 2012

khasiat lengkuas



Lengkuas atau laja yang mempunyai nama latin alpinia galangal linn, stuntz adalah sejenis tanaman rempah yang mempunyai manfaat yang baik bagi tubuh kita
Tanaman ini dikenal juga dengan nama lain laos (jawa), laja (sunda), langkueh (Minang) dll. Bagian tanaman ini yang sering dipergunakan sebagai bahan obat adalah rimpang-nya.Beberapa penyakit yang bisa di obati oleh lengkuas ini adalah: Aneka penyakit kulit, rematik, obat gosok, pelancar kemih

Berikut ini adalah manfaat atau khasiat lengkuas atau laja yang baik bagi tubuh kita :

1. Penyakit kulit: kadas, kudis, koreng, borokPengobatan:
Pengobatan luar, di oles di tempat yang sakit
Cara membuat:
- Tumbuk halus rimpang lengkuas dengan bawang putih (perbandingan 1:4, 1 rimpang 4 bawang putih) sampai jadi bubur
- Oleskan/tempelkan di tempat yang sakit- Untuk kurap yang telah menahun, tambahkan ramuan tadi dengan cuka
- Untuk Panu: sediakan rimpang segar, cacah hingga timbul seratnya, gosokkan pada bagian yang sakit
2. Obat gosokPengobatan: Pengobatan luar,
di gosok pada perut
Cara membuat:
- Iris rimpang lengkuas, rendam dalam alkohol
- Gosokkan irisan rimpang tadi ke perus yang sakit
3. RematikPengobatan: Mandi air rebusan
Cara membuat:
- Cuci bersih rimpang lengkuas lalu rebus
- Gunakan air rebusan yang masih hangat untuk mandi
4. Sakit kepala, nyeri dada, menguatkan lambung, memperbaiki pencernaan
Pengobatan: di jadikan bumbu dapur
Cara membuat: – Rimpang lengkuas yang di jadikan bumbu dapur di campur dalam masakan sehari-hari
5. Radang lambung dan usus lemah
Bahan yang diperlukan: Rimpang lengkuas secukupnya.
Cara meracik: Rimpang lengkuas dicuci hingga bersih, kemudian ditumbuk sampai halus dan disaring untuk diambil airnya.
Cara pemakaian: Airnya diminum secara teratur.
6. Sakit limpa
Bahan yang diperlukan: 2 Rimpang lengkuas sebesar ibu jari, 3 rimpang umbi temulawak sebesar ibu jari dan 1 genggam daun meniran.
Cara meracik: Semua bahan tersebut direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih.
Cara pemakaian: Air rebusannya diminum 2 kali sehari, pagi dan sore sebanyak 1 cangkir.

7. Membangkitkan gairah seks
Cara pertama
Bahan yang diperlukan: 2 rimpang lengkuas sebesar ibu jari, 3 rimpang umbi halia sebesar ibu jari, 2 buah jeruk nipis, 1 sendok teh merica, 1 sendok teh garam dan ragi tape.
Cara meracik: Rimpang lengkuas dan rimpang umbi halia diparut dan diperas untuk diambil airnya, tambahkan bahan-bahan lainnya. Semua bahan tadi dicampurkan dengan setengah gelas air masak sampai merata.
Cara pemakaian: Air rebusannya diminum
Cara kedua
Bahan yang diperlukan: 2 rimpang lengkuas merah, 2 rimpang jahe merah, 3-4 gr bubuk merica hitam
Cara meracik: Semua bahan tersebut direbus dengan 4 gelas dan sisakan hingga 3 gelas.
Cara pemakaian: Air rebusannya diminum 3 kali sehari, masing-masing segelas setelah ditambah 2 sendok makan madu.
8. Membangkitkan nafsu makan
Cara pertama
Bahan yang diperlukan: 1 rimpang lengkuas sebesar ibu jari, 3 buah mengkudu, mentah, 1/2 rimpang kencur sebesar ibu jari, 1/2 sendok teh bubuk ketumbar, 1 siung bawang putih, 3 buah asam jawa dan 1 potong gula merah
Cara meracik: Semua bahan tersebutdirebus dengan 2 gelas air sampai mendidih hingga tersisa 1 gelas.
Cara pemakaian: Airnya diminum 2 kali sehari masing-masing setengah gelas.
Cara kedua
Bahan yang diperlukan: 1 rimpang lengkuas sebesar ibu jari, 1 rimpang temulawak sebesar ibu jari, 1 pohon meniran dan sedikit adas pulawaras.
Cara meracik: Semua bahan tersebut ditumbuk sampai halus, kemudian direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih.
Cara pemakaian: Air rebusan diminum 3 kali sehari.
9. Bronkhitis
Cara pertama
Bahan yang diperlukan : 2 rimpang lengkuas, 2 rimpang temulawak, 2 rimpang halia sebesar ibu jari, 1 genggam daun pecut kuda, 1/2 genggam daun iler (jawer kotok) dan daun kayu manis secukupnya.
Cara meracik: Semua bahan tersebut ditumbuk sampai halus kemudian direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih.
Cara pemakaian: Air rebusan diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.
Cara kedua
Bahan yang diperlukan: 1 jari rimpang lengkuas merah dan 2 sendok makan madu
Cara meracik: Rimpang lengkuas dicuci hingga bersih, lalu diparut. Tambahkan 1/2 cangkir air masak dan madu, remas sampai rata. Diperas dan disaring.
Cara pemakaian: Diminum 3 kali sehari.
10. Campak
Bahan yang diperlukan: 4 rimpang lengkuas sebesar ibu jari, 1 sendok teh minyak kayu putih dan 2 sendok teh minyak gandapura.
Cara meracik: Rimpang lengkuas diparut halus kemudian dicampur dengan bahan lainnya.
Cara pemakaian: Ramuan tersebut digunakan sebagai obat luar.
11. Panu
Cara pertama
Bahan yang diperlukan: Rimpang lengkuas dan kapur sirih secukupnya
Cara meracik: Rimpang lengkuas dan kapur sirih ditumbuk sampai halus.
Cara pemakaian: Gosokkan ramuan tersebut pada bagian yang terkena panu dan lakukan 2 kali sehari, pagi dan sore.
Cara kedua
Bahan yang diperlukan: 1 jari rimpang lengkuas yang segar
Cara meracik: Rimpang lengkuas dipotong miring, ujungnya dipukul-pukul sampai gepeng seperti kuas cat
Cara pemakaian: Gosokkan pada bagian yang terkena panu setiap hari sampai panunya hilang
12. Gangguan perut/kembung
Bahan yang diperlukan: 1 jari rimpang lengkuas merah
Cara meracik: Rimpang lengkuas diiris tipis, kemudian dengan 3 gelas air sampai mendidih hingga tersisa 2 gelas.
Cara pemakaian: Air rebusannya diminum pada pagi dan sore hari sebelum makan, masing-masing 1 gelas.
13. Demam, disertai pembesaran limpa
Bahan yang diperlukan: 2 rimpang lengkuas merah dan garam secukupnya
Cara meracik: Rimpang lengkuas merah dicuci hingga bersih, lalu diparut dan diperas untuk diambil airnya. Ambil sebanyak 1 sendok teh dan tambahkan sedikit garam.
Cara pemakaian: Ramuan ini diminum sampai demamnya mereda.
14. Diare
Bahan yang diperluan: 3/4 jari rimpang lengkuas merah dan madu secukupnya.
Cara meracik: Rimpang lengkuas diparut, lalu ditambahkan setengah cangkir air masak, dan madu kemudian diperas dan disaring.
Cara pemakaian: Ramuan ini diminum 2 kali sehari

subhanallah banyak juga ya!!!.. khasiat lengkuas bagi tubuh kita,, sebagai manusia hendaknya kita mensyukuri nikmat yang di berikan tuhan kepada kita.


2 comments:

  1. Informasi yang bermanfaat mengenai khasiat dari luas yang ternyata bisa untuk mengobati rematik. SUkses untuk artikel lainnya

    ReplyDelete
  2. Baru tau kalo lengkuas bisa digunakan untuk menghilangkan panu, yang ternyata cukup mudah untuk penerapannya

    ReplyDelete